UJI KOMPETENSI MAHASISWA PRODI USAHA PERJALANAN WISATA FISIP UNIVERSITAS RIAU

(Pekanbaru, 30 November 2023) Sebanyak 8 orang mahasiswa Program Studi D4 Usaha Perjalanan Wisata FISIP Universitas Riau mengikuti Uji Komptensi Skema Kepemaduan Wisata (Tour Guide) sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi agar semakin berdaya saing tinggi. Uji Kompetensi ini dilaksanakan di Laboratorium Pariwisata FISIP Universitas Riau pada tanggal 25 November 2023 jam 09.00 sampai selesai. Kegiatan ini terlaksana atas kerja sama Program Studi D4 Usaha Perjalanan Wisata FISIP Universitas Riau dengan LSP Pariwisata Maestro Indonesia (LSP PMI) sebagai salah satu LSP yang mendapat penugasan untuk sertifikasi SDM Bidang Pariwisata.

Hadir pada pembukaan adalah Koordinator Program Studi D4 Usaha Perjalanan Wisata FISIP Universitas Riau Ibu Dr. Mariaty Ibrahim, S.Sos.,M.Si. Dalam arahannya saat pembukaan beliau mengatakan bahwa pentingnya mengikuti uji kompetensi ini, dan jika dinyatakan kompeten para peserta nantinya mendapat sertifikat  kompetensi sesuai skema yang diikuti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *